Satgas Preventif Ops Pekat Polres Bangli Gencar Laksanakan Patroli, Cegah Premanisme di Wilayah Wisata

www Integritasnews my id

Polda Bali, Polres Bangli.

Bangli, (10/5/2025) - Satuan Tugas (Satgas) Preventif Operasi Pekat Polres Bangli melaksanakan patroli dan penjagaan di daerah wisata Penglipuran, Br. Serokadan, Pasar Kidul, dan LC Uma Bukal pada Sabtu, 10 Mei 2025. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Bangli, Iptu Anak Anak Agung  Purwita, sebagai Kasatgas Preventif dalam Ops Pekat Agung 2025.

Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya premanisme yang dapat menyebabkan keresahan di masyarakat. Hasil patroli menunjukkan bahwa tidak ditemukan hal-hal yang mengganggu ketertiban masyarakat di wilayah yang dipatroli.

Kasat Samapta Polres Bangli mengatakan bahwa Dengan adanya patroli ini Polres Bangli berharap dapat menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan dan masyarakat setempat. "Ungkapnya.

(Ifa)