Dandim Beserta Forkopimda Gelar Gerakan Pangan Murah Serentak di Gresik, Disambut Antusias Warga


Www Integritasnews my id

Gresik – Dalam rangka mendukung ketahanan pangan sekaligus menekan gejolak harga beras di pasaran, Pemerintah Kabupaten Gresik bersama TNI, Polri, dan berbagai stakeholder menggelar Gerakan Pangan Murah Serentak Beras SPHP. Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik. Sabtu (30/8/2025)

Acara dihadiri langsung oleh Bupati Gresik, H. Fandi Ahmad Yani, SE., M.MB., didampingi Dandim 0817/Gresik Letkol Inf Fadli Subur Karamaha, S.Sos., serta jajaran Forkopimda, di antaranya Kasat Binmas Polres Gresik AKP Alimudin Nasution, Kadis Pertanian Ir. Eko Anindito, MMA, perwakilan Kajari Gresik Ibu Devi, anggota DPRD Gresik Bapak Rohmawan, Kepala Disperindag Gresik Ibu Putri A, perwakilan Kominfo Bapak Angga, Camat Cerme H. Umar Hasyim, SH., MH., PJ Danramil 0817/08 Cerme Peltu Suyanto, Kapolsek Cerme Iptu Andi Aworo, SH., MH., serta Kepala Desa Cerme Kidul Wahyudi Permana, SE.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan dan menyanyikan lagu Indonesia Raya, dilanjutkan dengan Zoom Meeting bersama kementerian terkait, survei tempat pemasaran beras SPHP, serta ramah tamah bersama masyarakat.

Antusiasme warga terlihat sangat tinggi, terbukti dari banyaknya masyarakat yang memadati lokasi kegiatan untuk mendapatkan beras SPHP dengan harga terjangkau Rp. 57.500,- per 5 kg. Program ini diharapkan mampu membantu meringankan beban masyarakat di tengah fluktuasi harga pangan.

Dalam kesempatan itu, Dandim 0817/Gresik Letkol Inf Fadli Subur Karamaha, S.Sos., menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan gerakan pangan murah yang mendapat antusias oleh masyarakat ini.

“Gerakan Pangan Murah ini adalah langkah nyata dalam mendukung stabilitas harga beras sekaligus menjaga daya beli masyarakat. TNI bersama pemerintah daerah akan terus bersinergi agar masyarakat bisa mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau,” ujarnya.

Kegiatan ini berjalan lancar, penuh kebersamaan, dan mendapat sambutan positif dari seluruh masyarakat yang hadir. Harapannya program pangan murah dapat dilaksanakan secara berkelanjutan sehingga dapat menjaga stabilitas ketahanan pangan di Kabupaten Gresik.(Pen0817).

(Ifa)