Antisipasi Kunjungan Wisata di Penelokan Kintamani, Polres Bangli Gelar Pengamanan Jalur


Www Integritasnews my id

Bangli, Selasa (14/9/2025) – Personel Polres Bangli melaksanakan kegiatan pengaturan, penjagaan, dan pengamanan di sepanjang jalur menuju objek wisata Penelokan Kintamani. Kegiatan ini digelar mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai sebagai bentuk antisipasi meningkatnya kunjungan wisatawan.

Dalam kegiatan tersebut, personel ditempatkan pada sejumlah strong point untuk melakukan pengaturan arus lalu lintas sekaligus memberikan himbauan kepada pengguna jalan agar selalu mematuhi aturan berlalu lintas dengan cara humanis.

Pengamanan ini bertujuan menciptakan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan, sekaligus mencegah terjadinya kemacetan akibat tingginya volume kendaraan di kawasan wisata Penelokan Kintamani.

Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada pengendara dan pengunjung untuk bersama-sama menjaga ketertiban, mematuhi peraturan berkendara, serta meningkatkan kewaspadaan terhadap lingkungan sekitar demi menghindari potensi gangguan keamanan.

Selama pelaksanaan, kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan lancar.

(Ifa)