Surabaya, Integritasnews.my.id — Kasdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Zainul Bahar, S.H., M.Si., menyambut kedatangan personel Satgas Yonif 512/QY yang tiba di Koarmada II, Ujung, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (25/10/2025).
Rombongan prajurit tersebut baru saja menyelesaikan tugas pengamanan perbatasan antara Indonesia dengan Papua Nugini.
Acara penyambutan berlangsung secara militer dengan prosesi penghormatan, laporan kesiapan satuan, serta sambutan resmi dari Kasdam V/Brawijaya.
Dalam sambutannya, Brigjen TNI Zainul Bahar menegaskan bahwa kehadiran Satgas di wilayah perbatasan bukan sekadar menjalankan tugas operasional, melainkan juga menjadi bentuk nyata kehadiran negara di tengah masyarakat perbatasan.
“Keberhasilan Satgas Yonif 512/QY dalam menjaga perbatasan patut diapresiasi. Mereka tidak hanya menjaga kedaulatan wilayah, tetapi juga mampu menciptakan kemanunggalan TNI dan rakyat,” ujar Kasdam.
Kasdam juga menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas dedikasi prajurit yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab. (Ifa)
Caption:
Surabaya – Kasdam V/Brawijaya, Brigjen TNI Zainul Bahar, S.H., M.Si., menyambut kedatangan personel Satgas Yonif 512/QY yang tiba di Koarmada II, Ujung, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (25/10/2025). (Integritasnews.my.id)
