Personil Satuan Samapta Polres Bangli Laksanakan Pengamanan Kegiatan Ibadah Minggu


Www Integritasnews my id

Bangli, 5 Oktober 2025 - Personil Satuan Samapta Polres Bangli melaksanakan pengamanan kegiatan Ibadah Minggu di Gereja Marga Rahayu Bangli. Kegiatan ibadah dengan tema "Menjadi Gereja Pembawa Damai" dipimpin oleh Pdt. Komang Agus Juliawan, S.Si.Teol., dan dihadiri oleh sekitar 50 jemaat.

Pengamanan dipimpin oleh Kasat Samapta, Iptu Anak Agung Purwita, dan didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Bebalang, Aiptu I Nyoman Dama. Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pihak gereja dan jemaat saat melaksanakan ibadah.

Kasat Samapta mengatakan bahwa pengamanan ini merupakan tanggung jawab bersama dalam memberikan keamanan kepada umat beragama, tanpa membeda-bedakan agama yang dipeluk. "Semoga kegiatan pengamanan ini membawa berkah dan manfaat untuk kita semua," ucapnya.

(Ifa)