Guna Mendukung Kebutuhan Air Bersih , Satgas TMMD Ke 125 Kodim 0814 Jombang Bangun Sumur Bor

 


Www Integritasnews my id

Jombang - Sertu Mariyanto Babinsa Koramil 0814-04/Gudo,tergabung dalam Satgas TMMD ke-125 mulai mengerjakan pembuatan sumur bor salah satu program  unggulan Kasad,bertempat di Dusun Banyasin Desa Kromong Kecamatan Ngusikan - Jombang. Sabtu (02/8/25)

Satgas TMMD bersama Pemerintah daerah hadir memberikan solusi terkait air bersih pembuatan sumur bor,yang merupakan kebutuhan paling penting dan mendasar bagi masyarakat Desa Kromong dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Sertu Mariyanto mengatakan pembangunan sumur bor tersebut merupakan salah satu program dari TMMD Kodim 0814/ Jombang dalam membantu pengadaan air bersih bagi masyarakat Desa Kromong.

"Dengan dibantu masyarakat setempat, personel satgas TMMD ke -125 tahun 2025 Kodim 0814/Jombang bersama-sama membuat sumur bor di wilayah kerja di Desa Kromong" Ujarnya

Apa yang dilakukan anggota satgas TMMD tersebut menunjukkan, bahwa TNI selalu berada di tengah-tengah masyarakat dan dampak kehadirannya betul-betul dirasakan masyarakat sesuai dengan motto bersama rakyat TNI kuat

(Ifa)