Kebersamaan Warnai Tasyakuran HUT RI ke-80 di Makodim 0829/Bangkalan


Www Integritasnews my id

Bangkalan – Komandan Kodim 0829/Bangkalan, Letkol Inf Nanang Fahrur Rozi, S.Pd., bersama warga asrama Makodim menggelar acara tasyakuran dalam rangka memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Tenis Makodim, Rabu (27/8/25) malam.

Acara berlangsung penuh khidmat dan kebersamaan. Susunan kegiatan diawali dengan sambutan Dandim 0829/Bangkalan yang menekankan pentingnya persatuan serta rasa syukur atas kemerdekaan.

"Peringatan HUT Kemerdekaan ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi momentum untuk kita semua merenungi perjuangan para pahlawan dan mempererat kebersamaan. Melalui kegiatan tasyakuran ini, saya berharap semangat gotong royong terus terjaga, khususnya di lingkungan Makodim dan masyarakat Bangkalan," ungkap Letkol Inf Nanang Fahrur Rozi.

Selanjutnya, Ketua RW Makodim Lettu Inf Supono juga menyampaikan sambutan, dilanjutkan pembacaan doa oleh Kapten Inf Badrut Mutammam.

Suasana semakin meriah dengan prosesi pemotongan tumpeng oleh Dandim, sebagai simbol syukur dan kebersamaan keluarga besar Kodim. Tasyakuran juga dimeriahkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba 17 Agustusan, baik kategori anak-anak maupun dewasa.

Warga yang hadir tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian acara. Tasyakuran ditutup dengan ramah tamah yang hangat, di mana prajurit, keluarga, dan warga sekitar menikmati kebersamaan dalam suasana penuh kekeluargaan.

(Ifa)