Www Integritasnews my id
Gresik – Upaya pencegahan bahaya penyalahgunaan narkoba terus digencarkan di wilayah Kecamatan Duduksampeyan. Bertempat di Balai Desa Kandangan, Pelda Sigit selaku Batituud Koramil 0817/11 Duduksampeyan memberikan penyuluhan kepada warga masyarakat tentang antisipasi bahaya narkoba dan obat-obatan adiktif. Jumat (29/8/2025).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, serta puluhan warga yang antusias mengikuti jalannya sosialisasi. Turut hadir dalam kegiatan ini jajaran Forkopimcam Duduksampeyan, termasuk pihak Kepolisian dan tokoh agama, yang secara bersama-sama menyampaikan pentingnya menjaga generasi muda dari ancaman narkotika dan psikotropika.
Dalam penyampaiannya, Pelda Sigit menegaskan bahwa penyalahgunaan narkoba merupakan ancaman serius bagi generasi bangsa. Selain merusak kesehatan, narkoba juga dapat menghancurkan masa depan generasi muda dan memicu berbagai tindak kriminal.
“Pencegahan dini harus dimulai dari keluarga dan lingkungan terdekat. Kita semua harus peduli dan saling mengingatkan agar tidak terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkoba. Generasi muda adalah aset bangsa, jangan sampai dirusak oleh barang haram ini,” tegas Pelda Sigit.
Ia juga mengingatkan warga agar lebih selektif dalam pergaulan serta tidak mudah terpengaruh ajakan yang mengarah pada hal-hal negatif. “Kunci utama adalah berani menolak, menjaga diri, dan mengisi kegiatan sehari-hari dengan hal-hal yang positif,” tambahnya.
Melalui sosialisasi ini, diharapkan kesadaran masyarakat semakin meningkat dalam memerangi narkoba, sekaligus mendukung program pemerintah dalam menciptakan lingkungan yang sehat, aman, dan bebas narkoba di wilayah Kabupaten Gresik.(Pen0817).
(Ifa)
