Satuan Binmas Polres Bangli Gelar Pembinaan dan Koordinasi dengan Pecalang di Desa Adat Dukuh


Www Integritasnews my id

Bangli, 20 Oktober 2025 – Satuan Binmas Polres Bangli yang dipimpin oleh Kasat Binmas AKP I Wayan Wista melaksanakan kegiatan pembinaan dan koordinasi dengan Satuan Pengamanan Adat (Pecalang) di Desa Adat Dukuh, Desa Abangsongan, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan satuan pengamanan adat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di lingkungan Desa Adat.

Dalam arahannya, AKP I Wayan Wista menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta mengimbau agar para Pecalang senantiasa siaga dan tanggap terhadap potensi gangguan keamanan di wilayahnya. Ia menekankan pentingnya peran aktif Pecalang dalam menjaga keharmonisan serta ketertiban di tengah masyarakat.

“Kegiatan seperti ini penting dilakukan untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan satuan pengamanan adat, sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif,” ujar AKP Wista.

Kegiatan pembinaan berjalan dengan lancar dan kondusif. Polres Bangli berharap, melalui kegiatan ini, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban dapat terus meningkat.

Polres Bangli berkomitmen untuk memperkuat kerja sama dengan masyarakat adat dan seluruh elemen masyarakat demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan tertib di wilayah hukum Polres Bangli.

(Pewarta: IFA | Integritasnews.my.id)