Integritasnews.my.id dengan slogan “Tepat, Lugas, Konsisten.”
Pewarta: Ifa
Gresik — Dalam upaya membentuk karakter disiplin dan jiwa kebangsaan sejak usia dini, Babinsa Koramil 0817/05 Kota Gresik melaksanakan Pelatihan Dasar Peraturan Baris Berbaris (PBB) serta pembinaan Wawasan Kebangsaan kepada siswa-siswi UPT SDN 15 Tlogo Pojok, Kecamatan Gresik Kota, Kabupaten Gresik, Jumat (21/11/2025).
Kegiatan yang berlangsung di halaman sekolah ini mendapat sambutan antusias dari seluruh peserta dan pihak sekolah. Dua Babinsa yang memimpin pelatihan, Serka Herry Ardiyansyah dan Sertu Slamet, memberikan materi dasar PBB serta penguatan nilai cinta tanah air sebagai pondasi karakter generasi muda.
Tercatat, 35 siswa laki-laki dan 42 siswa perempuan mengikuti pelatihan dengan penuh semangat. Mereka dilatih mulai dari sikap dasar baris berbaris, kekompakan gerakan, hingga pemahaman pentingnya disiplin dalam kehidupan sehari-hari.
Serka Herry Ardiyansyah menegaskan bahwa pembinaan ini bukan sekadar kegiatan fisik, tetapi bagian dari proses membentuk generasi muda yang kuat secara karakter.
“Adik-adik harus selalu berdisiplin, semangat belajar, serta menghormati guru dan orang tua. Kalian adalah generasi penerus bangsa yang harus tumbuh menjadi pribadi berakhlak dan bertanggung jawab,” ujarnya memberikan motivasi.
Ia juga mengingatkan para siswa bahwa nilai-nilai disiplin harus dimulai dari hal sederhana.
“Belajarlah tertib, disiplin, dan jaga sikap. Masa depan Indonesia ada di tangan kalian. Jadilah pelajar yang membanggakan bangsa,” pesan Serka Herry.
Sementara itu, Kepala UPT SDN 15 Tlogo Pojok, Yulya Astuti, menyampaikan apresiasi tinggi atas kontribusi Babinsa yang dinilai sangat membantu pembentukan karakter siswa.
“Kami sangat berterima kasih atas arahan dan pembinaan yang diberikan. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi perkembangan kedisiplinan dan mental anak-anak selama proses belajar mengajar,” ujarnya.
Babinsa Koramil 0817/05 Kota Gresik memastikan akan terus mendukung kegiatan positif di wilayah binaannya, terutama yang berkaitan dengan pendidikan karakter dan wawasan kebangsaan bagi pelajar.
Kegiatan ditutup dengan sesi latihan bersama yang berjalan tertib, kompak, dan penuh antusiasme.(Pen0817)
