Kunjungan Edukatif UPT TK Aisyiyah Bustanul Athfal ke Koramil Duduksampeyan

 


WwwIntegritasnews my id

Gresik — Suasana hangat dan penuh keceriaan tampak di halaman Koramil 0817/11 Duduksampeyan ketika puluhan siswa UPT TK Aisyiyah Bustanul Athfal 13 Duduksampeyan melaksanakan kunjungan edukatif. Dalam kegiatan yang berlangsung hingga selesai tersebut, para anggota Babinsa Koramil 0817/11 memberikan pembekalan pengetahuan mengenai dunia TNI kepada para siswa usia dini. Kamis pagi (27/11/2025). 


Kunjungan ini disambut langsung oleh anggota Koramil 0817/11 Duduksampeyan yang telah menyiapkan sesi pengenalan tentang tugas pokok TNI, peranannya dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, hingga pengenalan berbagai jenis seragam militer yang digunakan dalam aktivitas sehari-hari.


Para siswa tampak antusias mengikuti rangkaian kegiatan. Dengan penuh perhatian, mereka mendengarkan penjelasan para Babinsa mengenai bagaimana seorang prajurit TNI bertugas, disiplin yang dijunjung, serta nilai-nilai pengabdian kepada bangsa dan negara. Tak sedikit siswa yang aktif bertanya dan bahkan menyampaikan keinginan mereka untuk menjadi tentara ketika dewasa kelak.


“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menanamkan wawasan kebangsaan sejak dini. Kami ingin memberikan gambaran sederhana kepada anak-anak tentang tugas dan tanggung jawab prajurit TNI,” ujar Sertu Sugian Jaya salah satu anggota Babinsa yang memimpin kegiatan tersebut.


Selain menerima materi pengenalan, para siswa juga diajak berinteraksi langsung dengan anggota Koramil, melihat lingkungan kantor Koramil, serta mengenal perlengkapan dasar yang digunakan dalam tugas kewilayahan.


Pihak sekolah mengapresiasi kegiatan ini sebagai sarana edukasi lapangan yang memperkaya wawasan anak-anak. Outing class tersebut tidak hanya memberikan pengalaman baru, tetapi juga menumbuhkan rasa cinta tanah air serta menanamkan nilai kedisiplinan sejak usia dini.


Kegiatan diakhiri dengan sesi foto bersama penuh keceriaan antara siswa, guru pendamping, dan anggota Babinsa Koramil 0817/11 Duduksampeyan sebagai penutup kunjungan edukatif yang sarat manfaat.(Pen0817).

(Ifa)