IntegritasNews.my.id
Bandung – Ketua Aliansi Kajian Jurnalis Independen Indonesia (AKJII) DPD Jawa Barat Ahmad Ma'muri S.H melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus memperkenalkan organisasi AKJII kepada jajaran Humas Polresta Bandung, Polda Jawa Barat. Pertemuan yang berlangsung di ruang kerja Humas Polresta. Rabu 14/01/26
Bandung ini bertujuan untuk membangun sinergi dan membuka peluang kerja sama antara dunia konsultan jasa informasi dengan institusi kepolisian.
Dalam kesempatan tersebut, Ketua AKJII DPD Jabar memaparkan peran dan fungsi AKJII sebagai organisasi profesi yang mewadahi para konsultan jasa informasi di Jawa Barat. Ia menekankan komitmen AKJII dalam meningkatkan standar mutu layanan, profesionalisme anggota, serta kontribusi nyata dalam mendukung program-program pengelolaan informasi dan komunikasi yang dijalankan oleh Polresta Bandung.
Hubungan personal yang baik antara Ketua AKJII DPD Jabar dengan Kapolresta Bandung, Kombes Pol Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H., CPHR, turut menciptakan suasana pertemuan yang hangat dan terbuka. Kedekatan tersebut menjadi nilai tambah dalam membangun komunikasi yang lebih efektif, sehingga memudahkan kedua pihak untuk mendiskusikan berbagai peluang kolaborasi yang saling menguntungkan.
Kombes Pol Aldi Subartono S.H.,S.I.K.,M.H.,CPHR menyambut positif kunjungan tersebut dan mengapresiasi keberadaan AKJII sebagai bagian dari ekosistem pengembangan industri jasa informasi di Jawa Barat. Menurutnya, kerja sama antara kepolisian dan organisasi profesi sangat penting, terutama dalam menghadapi tantangan pengelolaan informasi di era digital yang semakin kompleks.
Di akhir pertemuan, AKJII DPD Jawa Barat dan Polresta Bandung sepakat untuk terus menjalin komunikasi intensif serta mengeksplorasi bentuk kerja sama konkret, mulai dari bidang pelatihan, penyebaran informasi publik, hingga pengembangan sistem manajemen informasi yang dapat mendukung pelaksanaan tugas kepolisian, khususnya di wilayah Kabupaten Bandung.
-Pewarta-Dedi Oboy
